CARA MENGHAPUS PASSWORD PADA FILE DOKUMEN WORD 2007


Cara menghapus password pada file dokumen word 2007 yang sudah anda beri password caranya hampir sama dengan cara memberi password atau memasang passwordnya dan hampir sama juga dengan cara merubah passwordnya, karena yang membuat microsoft word adalah orang yang sangat ahli, jadi kita diberi kemudahan dalam mengelola microsoft word yang kita pakai saat ini, cuma kadang kitanya saja yang tidak mau mencari tahu tentang kelebihan-kelebihan pada MS WORD.

ikuti langkah cara menghapus password pada file dokumen word 2007 anda : 

1. buka file dokumen microsoft word 2007 anda, 

2. klik gambar button
Image Caption


3. setelah itu anda arahkan kursor anda ke " prepare " maka otomatis akan terbuka sub pilihan 

4. klik " Encrypt Document " ( ada gambar kuncinya ). 

5. akan terbuka kotak dialog yang didalamnya ada titik-titik point 

6. hapus titik-titik point tersebut, 

7. sekarang anda tinggal meng-save dokumen anda, atau cara pintas meng-save dokumen adalah dengan menekan CTRL + S 

selamat mencoba semoga berhasil.

CARA MERUBAH PASSWORD PADA FILE DOKUMEN WORD 2007


Untuk cara mengganti atau merubah password yang sudah anda buat pada file dokumen word 2007, caranya hampir sama pada saat anda membuat password pada file dokumen word 2007.
ok, kalau begitu langsung saja ke langkah-langkahnya : 

1. anda buka dulu file dokumen yang anda beri password tadi 

2. klik button
Image Caption


3. setelah itu anda arahkan kursor anda ke " prepare " maka otomatis akan terbuka sub pilihan 

4. klik " Encrypt Document " ( ada gambar kuncinya ). 

5. akan terbuka kotak dialog yang didalamnya ada titik-titik point 

6. hapus titik-titik tersebut, kemudian masukkan password baru yang ingin anda buat untuk melindungi file anda. 

7. masukkan ulang password yang baru anda buat. 

8. sekarang tinggal klik save atau cara pintas nge-save dengan menekan CTRL + S 

selamat mencoba semoga berhasil.

CARA MEMASANG PASSWORD PADA DOKUMEN WORD 2007


Cara ini sangat berguna untuk menjaga file dokumen word 2007 anda dari tangan-tangan manusia yang tidak bertanggung jawab. karena saya yakin, dari sekian banyak file dokumen word yang anda miliki, pasti ada salah satu diantaranya yang anda ingin agar orang lain tidak dapat mengetahuinya.

Berikut ini adalah langkah-langkah membuat password pada dokumen word 2007 : 

1. buka file dokumen microsoft word 2007 anda, 

2. klik button
Image Caption


3. setelah itu anda arahkan kursor anda ke " prepare " maka otomatis akan terbuka sub pilihan 

4. klik " Encrypt Document " ( ada gambar kuncinya ). 

5. setelah itu anda akan diminta memasukkan password yang ingin anda buat untuk melindungi file anda. 

6. masukkan lagi password yang sama seperti yang anda buat tadi. 

7. sekarang anda tinggal meng-save dokumen anda, atau cara pintas meng-save dokumen adalah dengan menekan CTRL + S 

sekarang anda close dokumen anda, dan coba buka kembali, pasti anda akan diminta untuk memasukkan password.
selamat mencoba semoga berhasil. 

Cara Mempercepat Tampilan Menu Di Start Menu Windows 7


Masalah yang paling tidak bisa dihindari adalah SABAR, didepan laptop yang sangat super duper lelet, kesabaran kita benar-benar di uji, menginginkan komputer yang super cepat dalam mendeteksi perintah adalah keinginan dari setiap orang, di dunia ini mungkin bisa di hitung berapa jumlah komputer super cepat yang mampu mendeteksi perintah dengan cepat.
disini saya akan sedikit memberikan tips/cara untuk mengurangi beban komputer anda, yaitu disini saya akan memberikan cara mempercepat tampilan menu di start windows 7 anda. disini yang akan kita lakukan adalah mengubah menu show delay start menu windows 7 agar tampilan start menu lebih cepat.
ikuti langkah-langkahnya berikut ini : 

1. Di kotak search, ketik regedit 

Image Caption


2. Buka direktori Computer\HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop 
Double klik pada Menu show delay pada kotak dialog yang muncul ubah nilai value data dari 400 menjadi 0 atau 1, kemudian Klik OK 

Image Caption


3. Menu Show Delay akan berubah seperti dibawah ini 

Image Caption


4. Restart komputer anda, jika pengaturan berjalan dengan normal maka saat membuka menu akan lebih cepat dari kondisi semula. 

Semoga Bermanfaat... 

Cara Mengatasi Email Spam dengan Cara-Cara Mudah Ini



Cara Mengatasi Email Spam dengan Cara-Cara Mudah Ini
Kita yang sering beraktivitas dengan email untuk urusan pekerjaan atau sekadar korespondensi dengan teman-teman pasti tidak asing dengan yang namanya email spam. Kita sering jengkel dengan ratusan spam yang masuk ke email kita setiap hari. Sebenarnya, penyedia layanan email seperti Google atau Yahoo sudah mengantipasi ini dengan sistem antispam-nya, tetapi tetap saja ada ratusan spam yang masuk ke email kita.
Sebenarnya tidak semua email spam tidak berguna. Ini disebabkan karena antispam yang terdapat di email kita telah mengenali kata-kata yang umum yang sering digunaan pada spam terdapat dalam email yang dikirim oleh relasi kita dan antispam ini kemudian secara otomatis memasukkannya ke dalam folder spam atau junk. Secara umum, email yang berupa iklan atau promosi biasanya akan masuk ke folder spam karena biasanya penipun yang menggunakan email pasti berupa iklan atau promosi.
Beberapa email selalu dikatagorikan sebagai spam oleh antispam yang terdapat dalam penyedia layanan email. Email-email spam tersebut biasa dikatagorikan sebagai berikut:
Sistem paramida
Email spam ini biasanya berupa email yang berupa ajakan untuk bergabung dalam suatu sistem yang disebut sistem piramida. Biasanya Anda akan diajak untuk bergabung pada suatu investasi dengan modal kecil dan dengan iming-iming penghasilan besar dalam waktu singkat. Tugas Anda adalah mengundang relasi untuk bergabung.
Email berantai
Hampir sama dengan email sistem piramida, email ini mengajak Anda untuk bergabung dengan iming-iming penghasilan yang tinggi. Biasanya Anda akan diminta untuk menyebarkan email ini ke sepuluh teman Anda.
Email kesehatan atau Diet
Email spam seperti ini biasanya menwarkan Anda dengan berbagai obat yang tidak masuk akal. Seperti email yang menawarkan pil atau obat yang akan membuat Anda langsing tanpa olahraga. Biasanya email seperti ini datang dari luar negeri dan disertai dengan testimony dari para anggotanya. Biasanya Anda akan dibujuk dengan kata-kata bombastis yang terdapat di sunjek email.
Tawaran Bisnis
Ini berupa email yang akan mengajak Anda untuk melakukan investasi dengan modal kecil dan risiko kecil untuk mendapatkan keuntungan besar. Biasanya usaha seperti ini akan melibatkan bank gelap. Biasanya ada nama orang terkenal yang dicatut untuk membujuk konsumen.
Pemenang Hadiah atau undian
Jika Anda tidak pernah mengikuti suatu seyembara atau lomba dan di email Anda, Anda menemukan email yang menyatakan bahwa Anda adalah pemenang suatu undian dengan wisata gratis ke suatu tempta, maka bisa dipastikan itu adalah email spam. Jangan pernah tertipu dengan ini.
Warisan
Jika Anda menerima email yang menyatakan bahwa ada orang yang meninggal dan mewariskan uangnya yang mencapai jutaan dolar, bisa dipastikan ini juga email spam. Berhati-hatilah.
Phishing
Hati-hati dengan model penipuan seperti ini karena Anda akan dijebak dengan diminta mengklik tautan yang mengarah ke web mereka dan jika Anda mengisikan data pribadi Anda berarti Anda sudah tertipu oleh email spam ini.
Menghindari spam
Jika Anda ingin benar-benar terhindar dari spam yang biasanya berisi seperti yang telah dijelaskan di atas, Anda bisa melakukan hal-hal berikut ini:
Abaikan email spam
Ini adalah langkah paling mudah. Anda tingal mengabaikan folder spam di email Anda. jangan perneh dibuka. Lebih baik Anda tidak tahu isinya.
Hati-hati dalam melakukan forward
Jika Anda ingin meneruskan suatu pesan yang lucu kepada teman-teman Anda, jangan dilakukan dengan sembrono. Ini bisa menyebarkan spam ini ke teman-teman Anda. Cukup tambahkan email teman-teman Anda pada BCC untuk melindungi alamat email teman Anda dari email spam.
Perhatikan Situs Web secara teliti
Hati-hati dengan situs web yang tidak jelas. Apalagi yang meminta Anda untuk memasukkan alamat email dan informasi pribadi Anda. Anda juga harus berhati-hati saat mengkli sebuat tautan.
Jaga kerahasiaan email Anda
Jika anda mengisikan alamat email pada suatu situs web yang tidak jelas, ini berarti Anda telah membuka pintu spam. Jadi menjaga alamat email Anda adalah suatu tindakan yang cerdas untuk menghindari email spam.
Gunakan sistem Antispam
Menggunakan sistem antispam adalah langkah efektif yang dianjurkan. Anda bisa menggunakannya untuk secara otomatis menyaring pesan spam yang masuk ke email Anda.

Ini Hidup Gue, Apa Urusanmu?



Dunia tambah bermacam- macam warnanya ya, friend. Gaya remaja juga makin unik dan kreatif. Ada yang rambutnya bagai gorong-gorong Suramadu, gigi yang dibatik, kuku gaya poni kuda, kongkow di mall sambil ngopi tubruk, fans maria ozawa ups...!!! dan lain- lain, dan lain lain. Nah buat yang mulai menyerempet restricted area nich, kita ada kasus menarik loh.
Banyak teman- teman kita diluaran merasa kalau dia udah punya SHM alias sertifikat hak milik atas dunia. Atau dengan kata lain, manusia disekitarnya cuman ngontrak atau kos, hee... Maka jadilah mereka marah- marah saat dikasih warning sama orang lain saat dia lagi asyik maksiat. "Urusin hidup masing- masing deh! emang hidup situ udah bener?" begitu kilah mereka.  Hmm.. lagi-lagi privasi dan hak asasi manusia dijadikan modus utama buat mengalihkan isu biar mereka nggak diusik.

Pertanyaan yang muncul kemudian, Kalau Allah marah sama mereka, apa cuma mereka aja yang bakalan kena? Nggak!. Jangan salah Friend, yang sama sekali nggak ngerti dan nggak ikut-ikutan juga bakal ikutan kena imbasnya. Ini udah dijelaskan oleh Allah dalam AlQuran  surat Al Anfal ayat 25,  yang artinya "Dan peliharalah dirimu dari pada siksaan yang tidak khusus menimpa orang-orang yang zalim saja di antara kamu. dan Ketahuilah bahwa Allah amat keras siksaan-Nya".
Contoh aja musibah banjir kemarin, Oke lah banyak orang menyalahkan cuaca dan kondisi alam sebagai penyebabnya. Eh tapi bukannya semua yang terjadi di dunia adalah karena kuasa Allah, ya? dan Allah pastilah punya maksud menurunkan bencana itu. Bisa dilihat kan, nggak cuma yang biasa maksiat yang kena, orang- orang sholih bahkan anak- anak yang masih suci juga terkena akibatnya kan? Ya iyalah, emang banjir bisa di kavling- kavling gitu.

Terbukti friend, kita nggak boleh tinggal diam aja saat ada kemasiatan. Kalau Sabda Rasululullah nich, "Barang siapa diantara kamu melihat suatu kemungkaran, maka ubahlah dengan tanganmu. Jika tidak mampu, maka ubahlah dengan lisannya. Jika tidak mampu, maka ubahlah dengan hatinya; itulah selemah-lemahnya iman" (Hadist riwayat Muslim). So, jangan cuma diem aja, apalagi cuek, atau malah ikut- ikutan jadi pelaku kemaksiatan. Dan buat kamu- kamu yang biasa egois nich, sob kita ini hidup bareng- bareng, dan bukan sendirian aja. Walaupun hidup dihutan, kita juga bakal ketemu sama monyet. Maka dari itulah sikap saling nggak merugikan dan menghormati nggak mungkin di delete gitu ajah.

Hidup kita ternyata bukan hanya tentang kita. Walaupun semua tanggung tanggung jawab adalah diri kita sendiri yang tanggung. Tapi Firman Allah tadi harusnya udah cukup bisa kan mengubah mind set kita yang bilang kalau kita toh nggak merepotkan orang lain dengan bermaksiat. Memang nggak merepotkan sob, tapi super merugikan banget deh. Makanya, do something buat lingkungan kita, supaya Allah tetap ridho dan menjauhkan Azab dari hidup kita.